Menguji Ketahanan Xperia Z
Dalam pengujian itu, Xperia Z diketuk di sisi meja beberapa kali. Namun ketukan atau pukulan tersebut tidak terlalu keras. Hasilnya, Xperia Z masih mau menyala dan tidak ada keretakan di bagian layar dan kaca.
Pengujian selanjutnya adalah Xperia Z digosok-gosok dengan pasir di bagian layar dan belakang yang juga kaca. Namun hasilnya, layar dan belakang Xperia Z terlihat seperti sediakalanya.
Setelah kotor, Xperia Z "dicuci" di dalam air. Lagi-lagi, smartphone yang juga dikenal dengan Yuga tersebut masih sehat wal afiat.
Untuk mengetahui detil pengujian tersebut, silakan lihat video di bawah ini. Thanks to Xperiablog.net
Post a Comment