Header Ads

Inikah Wujud Xperia Z Ultra?

Inikah Wujud Xperia Z Ultra? -- Situs www.nowhereelse.fr melansir sebuah foto yang diyakini sebagai phablet Sony Xperia ZU atau Z Ultra. Ini merupakan foto Xperia Z Ultra pertama yang muncul ke publik dalam kondisi menyala.

Foto itu memperlihatkan, Xperia Z Ultra akan memiliki tiga tombol di atas layar full HD ala Nexus. Tidak ada perubahan besar pada user interface (UI) Xperia Z Ultra ini, masih seperti UI Xperia Z.

Namun, GSMarena.com menyebutkan bahwa foto tersebut kemungkinan besar bukan wujud Xperia Z Ultra. "Banyak dari Anda percaya bahwa smartphone tersebut sebenarnya wujud Xperia ZR, dan setelah kami periksa lebih dekat, kami setuju kemungkinan (Xperia ZR) itu," tulis GSMarena.com.

Hal itu dikuatkan dengan sisi tepi telepon pada foto tersebut tidak lurus seperti bocoran gambar Xperia Z Ultra yang selama ini muncul ke publik.

Situs ePrice melansir bocoran spesifikasi phablet yang memiliki kode nama Togari ini. Menurut ePrice, Xperia Z Ultra dikabarkan memiliki bentang layar seluas 6,44 inci. Layarnya menggunakan IPS LCD dengan kerapatan piksel 342ppi. Resolusi layar adalah 1.920 x 1.080 piksel. Layar Xperia Z Ultra masih ditambah dengan teknologi Triluminos dengan X-Reality.

Di bagian dalam, Xperia Z Ultra bakal dibekali prosesor empat inti percepatan 2,2 GHz Snapdragon 800 --prosesor terbaru buatan Qualcomm. Untuk performa yang maksi, Sony membenamkan RAM 2GB dan ruang penyimpanan internal 16GB. Lalu, disediakan slot memori eksternal hingga 64GB.

Untuk daya, Xperia Z Ultra memiliki baterai yang tidak bisa dilepas berkapasitas 3.000mAh.

Kamera yang digunakan di bagian belakang adalah 8 megapiksel dengan sensor Exmor RS. Sedangkan kamera depan hanya 1,3 megapiksel dengan sensor Exmor R.

Saat diluncurkan, Xperia Z Ultra akan berjalan pada sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean.

ePrice meyakini Xperia Z Ultra akan dilengkapi dengan sertifikasi tahan air dan debu (IP55 dan IP58). Dengan sertifikasi ini, Xperia ZU bisa dibenamkan dalam air sedalam 1,5 meter selama 30 menit --sama seperti halnya Xperia ZR.

Layar Xperia Togari bisa dicoret-coret dengan stylus dan pensil. Namun, Sony dikabarkan tidak mengintegrasikan stylus bawaan. Selain stylus, layarnya bisa dicoret menggunakan pensil, pulpen, pena kapasitif, dan lain-lain. [ePrice.com | nowhereelse.fr | gsmarena.com]


Powered by Blogger.