Header Ads

Sony Rilis Android 4.3 untuk Xperia V, Xperia T, dan TX

Sony Rilis Android 4.3 untuk Xperia V, Xperia T, dan TX -- Kabar gembira bagi pengguna Xperia V, Xperia T, dan Xperia TX. Penantian mereka akhirnya berakhir setelah Sony merilis pembaruan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean untuk ketiga jenis Xperia itu mulai Kamis (13/2/2014). Namun, ketersediaan update sistem operasi ini akan sangat bergantung pada lokasi domisili dan dukungan operator.

Sony pada laman blognya mengonfirmasikan kehadiran update Jelly Bean versi 4.3 ini. "Setelah awal pekan ini kami merilis Android 4.3 untuk Xperia SP, dan mulai hari ini update serupa hadir untuk Xperia T, Xperia TX, dan Xperia V," tulis Sony. "Software Jelly Bean ini menghadirkan beberapa pengalaman pengguna yang keren."

Sony menjanjikan sejumlah perubahan dan fitur-fitur menarik yang dibawa Android 4.3 pada ketiga Xperia ini. Berikut beberapa perubahan yang dibawa Android 4.3 dengan firmware versi 9.2.A.0.295:

- Menghadirkan performa Project Butter dan optimisasi terhadap UI menjadi lebih baik, pengalaman grafis yang lebih lancar/lembut.

- Meningkatkan performa atau kualitas aplikasi bawaan Xperia, seperti Messaging, Smart Connect, Small apps, TrackID, Sony Select, dan aplikasi media Spny (Walkman, Album, Movies, Sony Entertainment Network yang terintegrasi dengan sistem Cloud.

- Xperia Themes dengan paket UI yang bisa diunduh via aplikasi Sony Select.

- Xperia in Business untk memberikan solusi enterprise.

- Update fitur STAMINA Mode, dengan tampilan antarmuka yang baru dan sejumlah opsi untuk memperlama daya tahan baterai.

Sayangnya, Sony tidak mengikutsertakan fitur Sony Social Smart Camera pada Xperia V, Xperia T, dan Xperia TX.

Hingga kabar ini diturunkan (14/2/2014) dinihari, kami belum bisa memperbarui Android 4.3 dengan firmware versi 9.2.A.0.295 ini pada Xperia V kami. Kita berharap, pembaruan ini segera tersedia di Indonesia. Beritagu kami jika Anda sudah memperoleh update. []

Powered by Blogger.