Header Ads

Tinggi, Permintaan Xperia C5 Ultra di Hongkong

Tinggi, Permintaan Xperia C5 Ultra di Hongkong -- Sony Mobile masih membuka penawaran pembelian Xperia C5 Ultra pekan ini di Hongkong. Namun, di luar dugaan, permintaan melonjak sehingga unit pre-sales Xperia C5 Ultra habis stok.

Informasi yang diperoleh dari situs Sony Mobile Hongkong menyebutkan bahwa permintaan cukup tinggi terhadap Xperia C5 Ultra sehingga saat ini mereka kehabisan stok. Namun belum jelas apakah ini karena stok sedikit atau memang permintaan tinggi.

Xperia C5 Ultra sendiri baru akan diluncurkan secara meluas di Hongkong pada 14 Agustus nanti dengan harga sekitar 3.298 dolar Hongkong.

Sony membekali Xperia C5 Ultra dengan prosesor delapan inti MediaTek MT6752 arsitektur 64-bit kecepatan 1,7 GHz, yang dipadu dengan RAM 2 GB.

Pablet berukuran 6 inci dengan minim bezel ini memiliki memori internal seluas 16 GB yang bisa diperluas via eksternal yang mampu mengakomodasi kapasitas 200 GB.

Baterai 2.930 mAh dibenamkan pada phablet yang hadir dengan tiga varian warna (hitam, mint, dan putih) ini. []
Powered by Blogger.