Header Ads

Akhir Mei, Jelly Bean Hadir di Xperia S, SL, ion, dan Acro S

PENGGUNA Xperia S, Xperia SL, Xperia ion, dan Xperia Acro S harus kembali bersabar. Pasalnya, Sony Mobile mengonfirmasikan bahwa keempat smartphone produksi 2012 itu baru akan memperoleh update Android 4.1.2 Jelly Bean pada akhir Mei.

"Kami mendengar pertanyaan Anda dan kami tahu bahwa Anda sangat ingin mendengar tentang pembaruan sistem operasi untuk Xperia S, Xperia SL, Xperia ion, dan Xperia Acro S," tulis Sony Mobile dalam blognya, Rabu (24/4/2013).

Sony menyebutkan, "smartphone ini berada dalam barisan selanjutnya yang akan memperoleh Android 4.1 mulai akhir Mei," lanjut Sony.

Tentu, kabar ini mengecewakan pengguna empat varian Xperia tersebut. Padahal, keempat Xperia tersebut memiliki spesifikasi yang tinggi: dual-core, RAM 1 GB. Bahkan, Xperia S merupakan flagship Sony 2012, yang diluncurkan pada April 2012 lalu. Sejak memperoleh update Android 4.0.4, Xperia S tak lagi memperoleh pembaruan dalam sembilan bulan terakhir ini.

Kami ingin mendengar komentar Anda terkait keterlambatan Sony Mobile memberikan dukungan update OS bagi empat varian Xperia tersebut. []
Powered by Blogger.