Header Ads

Ini Gambar Pertama Xperia Z2 Tablet

Ini Gambar Pertama Xperia Z2 Tablet -- Kabar mengenai Xperia Z2 Tablet atau Xperia Tablet Z2 terus bermunculan. @evleaks kini memposting bocoran gambar pertama wujud Xperia Z2 Tablet di akun Twitternya. Xperia Z2 Tablet yang memiliki nama kode Castor akan berjalan pada sistem operasi Android 4.4 KitKat.

Bocoran gambar Xperia Z2 Tablet juga diposting oleh @GadgetLeaks. Menurut @GadgetLeaks, gambar yang sejatinya dipersiapkan untuk media itu mengonfirmasikan nama resmi perangkat itu sebagai Xperia Z2 Tablet. Postingan itu memperlihatkan dua jenis warna Xperia Z2 Tablet yaitu hitam dan putih.

Gambar itu juga mengonfirmasikan bahwa Xperia Z2 Tablet menggunakan port pengisian daya jenis "magnetic pins" seperti yang ditemui pada Xperia Z1, Xperia Z Ultra, dan Xperia Z1 Compact.

Xperia Z2 Tablet juga hadir dengan port jack audio 3,5 milimeter dalam keadaan terbuka. Meski begitu, Castor merupakan tablet tahan air. Ia memiliki ukuran layar 10,1 inci dengan dimensi bodi 266 x 172 x 6,4 milimeter.
Ketebalan Xperia Z2 Tablet hanya 6,4 milimeter, sehingga menjadikan ia sebagai tablet tertipis yang ada di pasar saat ini. Karena memiliki bodi yang tipis, Xperia Z2 Tablet juga menjadi lebih ringan. Untuk jenis Wi-Fi, beratnya hanya 426 gram dan 439 gram untuk jenis LTE.

Berikut gambar-gambar wujud Xperia Z2 Tablet yang kami kutip dari xperiablog.net.





Powered by Blogger.