Header Ads

Jelly Bean Segera Sambangi Xperia T

SONY telah mendapat sertifikasi firmware baru untuk Xperia T dan Xperia TX. Ini artinya, hanya terbilang minggu, Xperia T/TX akan disambangi sistem operasi Jelly Bean 4.1.2.

Firmware baru yang telah disertifikasi itu adalah 9.1.A.0.489, seperti terlihat di situs PTCRB.

Sony merencanakan pembaruan Jelly Bean 4.1.2 ke ponsel agen rahasia Inggris James Bond itu berlangsung pada pertengahan Februari.

Jadi, pengguna Xperia T dan TX, begitu juga Xperia TL (LT30at), versi Xperia T bundling AT&T, serta Xperia T (LT30a) yang versi Amerika bagian Utara, siap-siap kebagian pembaruan Jelly Bean. []
Powered by Blogger.